Pandangan hidup
individu ada yang berbeda-beda dan ada yang sama. Ada yang pandangan hidupnya
sesuai agama masing-masing, liberalisme, komunisme, sosialisme, pancasila,
tradisi setempat, maupun dengan pandangan hidup sesuai diri sendiri. Pandangan hiduplah
yang menentukan perilaku dan tujuan manusia hidup. Sehingga sangat penting
untuk memilah dan memilih pandangan hidup.
Aku sendiri sebagai
muslim pastinya memilih pandangan hidup sesuai Islam. Walaupun tak dipungkiri,
aku terlalu sering melakukan kesalahan dan dosa.
Pandangan hidup
sesuai Islam, berarti mengikuti apa yang diatur dalam Al-Quran dan Sunnah. Sesuai
dengan perintah dan larangan Allah SWT. Dan harus ada pemimpin yang mengatur
agar pandangan hidup sesuai Islam ada dan terlaksana pada diri setiap muslim. Sangat
disayangkan saat ini tidak ada pemimpin yang seutuhnya menggunakan Al-Quran dan
Sunnah sebagai pedoman. Sehingga tak ada yang melindungi dan memenuhi hak dan
kewajiban diri setiap muslim.